Membuat blog adalah langkah yang tepat untuk mengekspresikan diri, berbagi pengetahuan, atau bahkan memulai bisnis online. Blogger, platform blogging gratis dari Google, adalah pilihan yang sempurna, salah satunya untuk membuat logbook. Dalam artikel ini, kita akan membahas langkah-langkah untuk membuat blog menggunakan Blogger untuk logbook KKN.
Cara membuat blog untuk logbook KKN
- Kunjungi situs Blogger: www.blogger.com

- Klik “Create Your Blog”: Tombol ini biasanya terletak di dashboard Blogger.

- Pilih akun google yang akan digunakan untuk membuat blog

- Pilih Alamat Blog (URL): Masukkan alamat yang sesuai untuk blog Anda. Karena disini kita akan membuat untuk logbook KKN, maka bisa menggunakan format logbookNIM, contohnya adalah logbook12345678.blogspot.com

- Pilih Nama Blog : Pilih nama untuk blog Anda. Karena kita akan membuat logbook KKN, maka judul blognya bisa diisi dengan Logbook KKN Nama Lengkap

- Pilih Nama yang akan ditampilkan: Masukkan nama lengkap anda.
- Selesai, blog siap digunakan.
Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah melakukan import template logbook yang dapat dilihat melalui tautan ini.
Kesimpulan
Membuat blog menggunakan Blogger adalah proses yang mudah dan cepat. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa memiliki blog sendiri dalam waktu singkat. Ingatlah untuk selalu menyediakan konten berkualitas dan mempromosikan blog Anda untuk menarik lebih banyak pembaca.
Selamat blogging!
Jika Anda memiliki pertanyaan atau butuh bantuan lebih lanjut, jangan ragu untuk meninggalkan komentar di bawah.